credit image : www.huffingtonpost.com
Cara memasang iklan dibawah ini sangat saya anjurkan terutama bagi anda yang baru saja bergabung atau di terima google adsense, kenapa saya tidak menganjurkan memasang iklan dibawah judul secara otomatis untuk iklan seperti lazada,amazon,dan toko online lain? Karena biasanya iklan toko online itu ada batas waktunya. Sedangkan iklan google adesense tidak ada batas waktunya.
Apa kelebihan atau keuntungan memasang iklan automatis dibawah judul? Sejak 2010 saya mulai jadi seorang blogger dan sejak 2013 saya mengenal google adsense karena saya belajar secara autodidak saya memasang secara manual di setiap membuat artikel, ukuran iklan saya sesuaikan dengan tema. Tapi beberapa bulan kemudian saya ganti tema, bosan dengan tema yang ada saya ganti tema lagi terus berulang kali. Begitu jumlah artikel sudah mencapai ratusan saya kaget melihat ukuran iklan saya ternyata banyak yang melebihi batas sehingga terlihat tidak rapi dan menarik. Jadi keuntungan memasang iklan secara automatis adalah agar tampilan iklan seragam serta rapi dan yang pasti kita tidak perlu capai memasang script secara manual.
Berikut cara memasang iklan secara automatis yang harus anda lakukan.
1. Login blog
2. Kemudian klik Dasbord --- Template --- Edit HTML
3. Cari kode <data:post.body/> Gunakan CTRL + F
4. Letakkan kode iklannya tepat diatas kode <data:post.body/> tambahkan kode <div style='float:left;padding-right:10px;'>
kode iklan anda yang sudah diparse
</div> biasanya ada beberapa <data:post.body/> cari yang ke 2 atau yang ke 3.
5. Sebelum iklan anda pasang di antara kode ter sebut parsekan dulu iklan ada di sini.
6. Klik SAVE dan lihat hasilnya.
Sekarang anda tidak lagi repot pasang script, iklan anda terlihat rapi dan tidak melebihi batas.
Post Comment